
Lamanya jalinan percintaan bisa jadi penyebab pudarnya gairah bercinta. Bila gairah mulai padam maka Anda perlu waspada. Pasalnya, itu dapat menjadi penyebab hubungan rumah tangga Anda menjadi tidak sehat.
Berikut, adalah kiat membangkitkan kembali gairah bercinta seperti yang dikutip Your Tango:
Pikirkan tentang seks
Saat akan bercinta, orang cenderung menjadi lebih romantis, lebih bijaksana, dan lebih murah hati. Luangkanlah waktu, dan jadikan gairah Anda sama pentingnya seperti pekerjaan, dan makanan. Maka Anda akan merasakan kenikmatan dari usaha tersebut.
Foreplay
Saat berpikir tentang foreplay, orang cenderung mengindetikkannya dengan ciuman, belaian, dan sentuhan di ranjang. Namun sesungguhnya, foreplay dapat dilakukan jauh sebelum malam hari. Mulailah dengan menuliskan pesan di mobil, bunga mawar ketika pulang kerja, ciuman sebelum pergi ke kantor, atau bahkan SMS di siang hari. Jadikan foreplay sebagai kegiatan yang sering Anda lakukan. Semakin banyak hasrat yang dibangun di siang hari, semakin besar gairah yang dicapai di malam hari.
Coba hal baru
Seks menjadi sebuah hal yang rutin dilakukan dengan orang, waktu, dan posisi yang sama. Karenanya cobalah sesuatu yang baru seperti film, permainan, atau baju yang seksi. Anda juga dapat mencoba ikatan, karma sutra, atau pijatan erotis.
Tidak ada alasan
Kehidupan seksual yang sehat akan sulit dibangun tanpa hubungan yang sehat. Karenanya, bicarakanlah apabila ada masalah yang terjadi. Mungkin pasangan Anda mengalami kebosanan dengan rutinitas setiap hari. Namun bisa pula akibat ketidakseimbangan hormon atau depresi. Komunikasi adalah hal yang sangat penting. Bila ada masalah yang tidak dapat Anda selesaikan, pergilah ke dokter atau terapis. Kehidupan seksual Anda pantas untuk diperjuangkan.